MANAJER “IDEAL”

Peran Manajer dalam suatu tim memegang peran penting dalam keberlangsungan cara kerja suatu tim. Peran Manajer yang ideal biasanya telah memiliki rencana maupun proyeksi terkait bagaimana tim yang ia pimpin dapat berkontribusi dan meraih target dalam perusahaan.Peran Manajer juga untuk mengatur apa yang menjadi prioritas tim agar pekerjaan yang dilakukan lebih terarah. Selain itu, peran Manajer yang ideal juga memperhatikan perkembangan karir anggota timnya. Peran Manajer secara langsung maupun tidak langsung juga mengatur kultur kerja yang ideal dalam suatu tim.

Untuk menjadi Manajer yang ideal dibutuhkan beberapa kemampuan dan kompetensi yang wajib selalu diaplikasikan dalam pekerjaan sehari-hari. Dengan mengaplikasikan kompetensi tersebut, akan berdampak pada kultur kerja dan perkembangan anggota tim.

Berikut ini merupakan beberapa cara yang bisa dilakukan agar peran Manajer dapat menjadi ideal dan kompeten. Simak tipsnya di bawah ini.

  1. KOMPROMI

Seseorang akan cenderung membentuk suasananya sendiri yang mengakibatkan Tindakan kita aneh di mata orang lain. Maka dari itu, untuk menjadi manajer yang ideal cobalah untuk berkompromi.

  1. QUITE LEADERSHIP

Untuk menjadi seorang pemimpin, anda tidak perlu terburu-buru menjadi seseorang yang percaya diri. Dan bercakap-cakap di hadapan orang banyak, menjadi mnajer yang ideal bisa di ulai dengan quite leadership alias lebih banyak action dibandingkan sekedar berkata – kata.

  1. KENALI PENCAPAIAN, BERIKAN APRESIASI

Setiap karyawan ingin melakukan pekerjaan yang baik dan ketika mereka melakukannya, karyawan tentu menginginkan hal tersebut diketahui bosnya. Sayangnya, beberapa bos atau manajer tidak fokus pada hal tersebut. Dengan mengenali pencapaian yang dilakukan karyawanmu dan memberikan apresiasi tentunya akan membuat semangat tim meningkat.

  1. MENENTUKAN TUJUAN

Setiap karyawan memiliki tujuan bekerja, Tak hanya membuat tujuan sendiri, tetapi tugas manajer juga untuk mengarahkan karyawan kepada tujuan tersebut. Tapi, pastikan bahwa karyawanmu bekerja sesuai tujuan organisasi perusahaan. Buat tujuan spesifik dan monitor secara teratur perkembangan mereka dalam mencapai target tersebut.

Related Articles

Responses

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *